Info Locker Stasiun Kereta Belanda

Posted on

Menyimpan koper di locker terminal atau stasion kereta api adalah cara terbaik  meringankan beban dan pikiran. Selama beberapa jam bisa menikmati kota-kota besar Amsterdam, Rotterdam, Schiphol dan lainnya. Berikut informasi penting tempat penitipan koper.

 

Eka Tanjung dari Serbalanda, sering mendapati pertanyaan kawan-kawan wisatawan Indonesia mengenai menyimpan koper dalam jangka waktu beberapa jam sebelum menanjutkan perjalanan ke kota dan negara destinasi berikutnya.

Locker, tempat penitipan koper bisa ditemukan di stasion besar di Belanda seperti Amsterdam Centraal, Schiphol, Utrecht dan lainnya. Namun cukup mengherankan, stasion Amstrdam Sloterdijk yang tergolong penting dan besar tidak memiliki tempat penitipan koper. Inilah situs info tentang Stasion dan Lockernya.

Informasi mengenai tarif penitipan barang di Stasion Amsterdam Centraal.
Tarifnya per-24 jam. Untuk locker kecil €7,- dan untuk koper besar €10 per 24 jam.
Walaupun hanya untuk menyimpan beberapa jam, harga tetap per 24 jam.

Selain itu ada pula batas maksimal menyimpan. Dengan batas maksimal 10 hari. Lebih dari itu Jawatan Kereta berhak mengosongkan locker dan mengenakan denda administrasi.

Pembayaran harus dilakukan dengan kartu ATM atau Kartu Kredit. Tidak bisa kontan.
Amsterdam_Kluis